Kepala DBP3KB Lotim minta jajarannya tetap jaga netralitas - OPSINTB.com | News References -->

19/10/24

Kepala DBP3KB Lotim minta jajarannya tetap jaga netralitas

Kepala DBP3KB Lotim minta jajarannya tetap jaga netralitas

 
Kepala DBP3KB Lotim minta jajarannya tetap jaga netralitas

OPSINTB.com - Menjelang perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 27 November 2024 mendatang, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Lombok Timur mengingatkan jajarannya untuk tetap menjaga Netralitas. 


Selain itu dirinya melarang jajarannya untuk tidak menggunakan simbol-simbol yang biasa digunakan sebelumnya.


“Kita sudah deklarasi Netralitas, tentunya kita harus implementasikan sampai kebawah," kata H Ahmat Kepala DP3AKB Kabupaten Lombok Timur, usai menggelar Rapat Evaluasi Pelaksanaan Program dan Kegiatan tahun anggaran 2024 di Hotel Nirvana Desa Tetebatu Kecamatan Sikur Sabtu (19/10/2024).


Netralitas itu, terangnya, tentunya tidak boleh memihak pada salah satu calon. Bagi ASN, kata dia,  memandang calon itu sama.


Pada pertemuan itu, Ia mengingatkan jajarannya untuk tetap menjaga netralitas.


Simbol-simbol seperti salam genre, BKKN, stop stunting dan salam stop pernikahan anak, agar ditiadakan untuk sementara waktu.


“Sementara ini semua smbol itu tidak boleh dipakai sampai pelaksanaan pungut hitung. Itu yang kami lakukan dan terus mengingatkan teman-teman untuk menjaga Netralitas,” katanya.


Baru kemudian usai melaksanakan pemilihan serentak di 27 November 2024 yakni di tanggal 28 November 2024 sebutnya, semua simbol-simbol itu sudah boleh digunakan kembali.


Ketika netralitas terjaga menurut Ahmat, maka kondusifitas dan nyaman saat bekerja akan terjalin. 


Dari itu ia berharap pada jajarannya untuk terus menjaga netralitas menjelang perhelatan pemilihan kepala daerah serentak 2024 ini. “Ini yang kami harapkan,” pungkasnya. (zaa).

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama