Gen Z pengakses QRIS terbanyak di NTB - OPSINTB.com | News References -->

16/05/24

Gen Z pengakses QRIS terbanyak di NTB

Gen Z pengakses QRIS terbanyak di NTB

 
Kepala bi ntb berry

OPSINTB.com - Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) NTB, Berry Arifsah Harahap, mengatakan Quick Response Code Indonesian Standar (QRIS) telah banyak diakses Gen Z dan millenial.


''QRIS dari data yang kami terima terakhir, data aksesnya sudah tinggi oleh Gen Z dan para milenial,'' kata Berry di Kecamatan Pujut, Loteng, Kamis (16/5/2024). 


Itu artinya, kata dia, digitalisasi atau penggunaan QRIS di masyarakat NTB sudah sangat familiar. ''Merupakan bagian dari keseharian ya. Kami juga kaget, karena penggunaannya juga sudah sangat tinggi,'' ujar Berry. 


Tingginya akses QRIS oleh Gen Z dan generasi milenial juga tak terlepas dari penggunaan smart phone di kalangan remaja. 


Dijelaskan, mulai dari pangkas rambut hingga PNS pun sudah mulai mengaksesnya. 


''Karena transaksi kalau di bawah Rp 100 ribu itu kan free/bebas biaya, sehingga mereka jadi tertarik untuk mengakses,'' imbuhnya. 


NTB sendiri, lanjut Berry, menjadi salah satu wilayah di Indonesia yang sangat tinggi akses QRIS-nya. Meski boomingnya di masyarakat NTB agak lambat, namun masyarakat cepat mengakses. 


''Masyarakat mengejarnya cukup pesat ya. Terlebih di Kota Mataram, mahasiswa di sana banyak akses,'' ucapnya. 


Dari sisi penggunaan; QRIS sangat memudahkan pengguna. Pun bagi para pemilik toko/usaha yang akan menggunakan QRIS, mereka cukup meminta kepada teller bank untuk dibuatkan dan tak memerlukan proses yang lama. 


''Cukup dengan selembar kertas saja sudah jadi,'' tandasnya. (wan)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama