KKP UIN Mataram Gelar Dialog Kebangsaan di Desa Pengkelak Mas - OPSINTB.com | News References -->

19/08/19

KKP UIN Mataram Gelar Dialog Kebangsaan di Desa Pengkelak Mas

KKP UIN Mataram Gelar Dialog Kebangsaan di Desa Pengkelak Mas


OPSINTB.com - Dalam rangka memperingati HUT RI ke 74, Kulyah Kerja Partisipatif (KKP) UIN Mataram Desa Pengkelak Mas, Kecamatan Sakra Barat, Lombok Timur, melakukan rangkaian kegiatan untuk merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Kegiatan yang dilakukan tersebut adalah kegiatan yang mendorong semangat warga untuk meningkatkan partisifasi masyarakat dalam membangun bangsa khususnya Desa Pengkelak Mas.

Melalui momentum Hari Kemerdekaan RI, Mahasiswa KKP UIN Mataram memanfaatkan moment tersebut untuk mengajak warga desa Pengkelak Mas dalam meningkatkan semangat juang dalam bersama membangun Desa.

Kegiatan yang diselenggarakan ialah, Jalan Sehat, Nonton Bareng Film-film Perjuangan bangsa Indonesia dan dilanjutkan dengan Dialog Kebangsaan yang disampaikan oleh Danramil Sakra, Lalu Kajab.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh warga dan perwakilan dari sekolah atau madrasah di desa Pengkelak Mas.

Dalam materi yang disampaikan ialah memperkuat dan mengokohkan ideologi Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Paham kita itu boleh berbeda tapi bangsa tetap bersatu," Jelas Danposramil Sakra saat menyampaikan materi di hadapan peserta, Senin 19/08/2019.

Tidak hanya itu, peserta dalam acara yang berlokasi di Aula Kantor Desa Pengkelak Mas itu dihadiri oleh KKP UIN dari desa-desa Lain.

Salah satu mahasiswi UIN menyampaikan pertnyaan terkait tentang kekuatan Kebudayaan Bangsa Indonesia untuk mencegah arus globalisasi.

"Maka kita harus menjunjung tinggi budaya kita sendiri," tegas Kajab.

Untuk itu, ia berharap agar kita semua terus bersatu membangun bangsa. "Setiap warga Negara harus diberikan wawasan kebangsaan sejak dini," tutupnya. (ji)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama