Si jago merah mengamuk di Bagek Ponggok, kerugian mencapai Rp17 juta - OPSINTB.com | News References -->

05/02/25

Si jago merah mengamuk di Bagek Ponggok, kerugian mencapai Rp17 juta

Si jago merah mengamuk di Bagek Ponggok, kerugian mencapai Rp17 juta

 
Bagek ponggok desa perigi kecamatan suela

OPSINTB.com - Sijago merah melalap kandang kambing dan dapur milik Mamiq Indra (64), seorang petani warga Bagek Ponggok, Desa Perigi, Kecamatan Suela pada Rabu (5/2/2025) sekitar pukul 11.00 Wita.


Kapolres Lombok Timur melalui Kasi Humas AKP Nicolas Oesman mengatakan, kronologi kejadian menurut saksi mata, Nurzainudin (25) tetangga korban lagi dudu-duduk di depan rumahnya, tiba-tiba melihat asap tebal dan api berkobar dari bagian atas dapur milik korban. 


"Setelah melihat adanya asap tebal dan api berkobaran, sontak ia berteriak meminta tolong kepada warga sekitar. Bersama warga lainnya, mereka berupaya memadamkan api dengan alat seadanya," ucap AKP Nicolas.


Dikatakan, dari keterang saksi lainnya, Budiawan (49), yang juga warga setempat, segera menghubungi petugas pemadam kebakaran yang berjaga di Kantor Camat Pringgabaya. 


"Kata saksi, sekitar 10 menit kemudian, satu unit mobil pemadam tiba di lokasi dan langsung melakukan pemadaman. Api berhasil dikendalikan pada pukul 11.40 Wita, dan tim masih melakukan pendinginan untuk memastikan tidak ada bara api yang tersisa," katanya.


Akibat kebakaran itu, kandang kambing, dapur, mesin las, serta berbagai alat pertanian milik korban hangus. 


Selain itu, satu ekor kambing betina ikut terbakar karena terjebak di dalam kandang. Total kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp17 juta.


"Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini. Dugaan awal menyebutkan kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik. Saat kejadian, pemilik rumah sedang berada di ladang di wilayah Sambelia," jelasnya.


Hingga saat ini, api telah sepenuhnya padam, dan situasi di lokasi kejadian telah kembali kondusif. 


Kepala Bidang Pencegahan Damkarmat Kabupeten Lombok Timur, Athar menyapaikan, informasi mengenai kebakaran pertama kali diterima oleh Pos WMK Pringgebaya pada pukul 11:11 Wita dari warga.


Lima petugas piket regu  satu Yudha, segera bergerak menuju lokasi dengan satu unit mobil pemadam kebakaran dan tiba di tempat kejadian pada pukul 11:18 Wita.


Petugas segera melakukan pemadaman dan pendinginan di lokasi kejadian.


"Proses pemadaman berlangsung hingga pukul 13:30 Wita. Saat ini, kondisi di lokasi sudah aman terkendali," ujar athar. (zaa)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama