Suami diduga bunuh istri menggunakan parang di Kembangsari Lombok Timur - OPSINTB.com | News References -->

20/06/24

Suami diduga bunuh istri menggunakan parang di Kembangsari Lombok Timur

Suami diduga bunuh istri menggunakan parang di Kembangsari Lombok  Timur

 
Suami bunuh istri di ketangga

OPSINTB.com - Tindak pembunuhan diduga dilakukan seorang suami berinisial MA, terhadap istrinya LS di kediamannya di Ketangga, Kelurahan Kembangsari, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur.


Kejadian naas itu pertamakali diketahui oleh ibu korban, yakni Suryah dan dua saksi lainnya pada Kamis (20/6/2024), sekitar 18.00 wita atau bakda shalat Magrib.


Suryah menuturkan, sebelum ditemukan dia sudah beberapa kali mencari korban di rumah korban (TKP) namun tidak ditemukan. Bahkan saat ditelpon baik terduga pelaku dan korban tidak ada respons. Merasa curiga karena rumah korban sepi dari pagi hari, kemudian Suryah bersama dua saksi lainnya membuka paksa rumah korban. 


"Rumah korban kami buka dengan cara dicungkil pakai linggis. Saat pintu rumah sudah terbuka, semua lampu dalam keadaan mati, dan korban sudah meninggal berlumuran darah di ruang tamu. Ada juga parang di samping korban," tutur Suryah.


Mengetahui kejadian tersebut Suryah dan dua saksi lainya sontak berlari dari TKP. Dan langsung melapokran kejadian tersebut ke pihak kepolisian.


Lanjut Suryah, sebelum kejadian atau pada pagi hari, terduga pelaku menitipkan anak semata wayangnya di rumah ibunya di Kabar, Kecamatan Sakra. "Saat kejadian cucu saya tidak ada di lokasi (TKP)" ungkap Suryah.


Ditanya soal keharmonisan korban dan terduga pelaku, Suryah menuturkan selama ini mereka hidup berumah tangga dalam keadaan harmonis. "Selama ini mereka baik baik saja. Tidak ada cek cok," ungkapnya.


Hingga berita ini diterbitkan, anggota Polres Lombok Timur sedang melakukan olah TKP. 


Kapolres Lombok Timur melalui Kasi Humas, Iptu Nikolas Osman mengatakan, usai olah TKP korban dibawa ke RS Bhayangkara Mataram untuk dilakukan outopsi. Sementara terduga pelaku atau suami korban belum diketahui keberadaanya.


"Terduga pelaku (suami korban) masih kami buru. Untuk motif pembunuhan sedang kami dalami," pungkas Nikolas. (yan)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama