Warga Desa Kelebuh swadaya perbaiki jalan penghubung antar dusun - OPSINTB.com | News References -->

08/01/25

Warga Desa Kelebuh swadaya perbaiki jalan penghubung antar dusun

Warga Desa Kelebuh swadaya perbaiki jalan penghubung antar dusun

 
Warga Desa Kelebuh swadaya perbaiki jalan penghubung antar dusun

OPSINTB.com - Warga Desa Kelebuh, Kecamatan Praya Tengah, Lombok Tengah secara swadaya memperbaiki jalan penghubung antar dusun. Kegiatan ini pun viral di dunia maya setelah salah seorang warga mengunggah aksi gotong royong tersebut.


Ishak, warga Dusun Jeruju mengatakan, miris melihat jalan penghubung antar dusun yang bergelombang, sehingga dirinya memberanikan diri meminta sumbangan kepada pemerintah desa, namun tak direspons.


Ia menceritakan, jalan penghubung antar dusun di Desa Kelebuh terakhir kali diperbaiki tujuh tahun lalu, dan sampai saat ini belum mendapat perhatian pemerintah daerah maupun desa.


''Saya minta dua dam ke pemerintah desa waktu itu. Kalau tidak siap dua dam, satu dam pun tidak apa-apa, tetapi tidak direspons,'' cerita Ishak saat dikonfirmasi, Rabu (8/1/2025).


Atas respons tak positif dari pemerintah desa itu, ia bersama rekan yang menginisiasi aksi itu meminta sumbangan kepada warga, dan warga pun merespon baik hal itu.


Hingga hari kelima aksi gotong royong itu, kata dia, dana swadaya masyarakat yang sudah terkumpul sudah mencapai Rp 5-6 juta. Dengan rincian; sembilan dam tanah uruk, 10 sak semen, dan satu truk pasir.


''Alhamdulillah, setelah kami unggah di media sosial, banyak yang perduli terhadap aksi kami. Termasuk warga kami yang merantau ke luar negeri, banyak yang mengirim uang walau tak seberapa,'' imbuhnya.


Ia menjelaskan, aksi timbun jalan antar dusun ini bermula setelah salah satu warga Dusun Jeruju I terjatuh dari motor dan menderita luka pada bagian tumit yang hingga kini masih belum sembuh.


Adapun beberapa jalan dusun yang mengalami rusak parah antara lain Dusun Jeruju I, Jeruju II, Pejongah, dan Pengeot. Namun, pihaknya berencana akan melakukan perbaikan di seluruh dusun. 


Ia juga prihatin terhadap kepala desa saat ini yang tak memenuhi janjinya saat sebelum terpilih dahulu untuk memperbaiki jalan desa.


''Sekarang untuk menimbun jalan yang berlubang saja dia (kades) tidak mau. Itu yang saya sesalkan,'' katanya.


Ia dan warga lain pun untuk saat ini tidak menaruh harapan apapun kepada pemerintah desa, karena kepala desa tidak memenuhi janji politiknya untuk memperbaiki jalan desa.


Sementara itu, setelah viralnya aksi warga itu, pemerintah desa langsung melakukan penimbunan di Dusun Jeruju I. 


Saat dimintai keterangan, Kepala Desa Kelebuh, Nurahim mengatakan, pemerintah desa berencana melakukan perbaikan tahun ini. ''Insyaallah ada rencana untuk tahun ini. Tapi, kalau dari ADD mungkin tidak bisa. Mudah-mudahan ada dana dari dewan,'' kata Nurahim.


Diakuinya, selama menjabat, dirinya memang pernah memprogramkan untuk memperbaiki jalan desa, namun hingga saat ini belum terealisasi. Ia berdalih desa tidak melakukan perbaikan karena terbatasnya anggaran.


''Kalau kita anggarkan dari desa kan tidak cukup. Makanya kita dorong dari aspirasi dewan atau dana dari luar lainnya,'' ujarnya.


Ia menambahkan, adapun dana desa sendiri banyak digunakan untuk pemerataan pembangunan di setiap dusun, seperti rabat jalan, RTLH, drainase dan lain-lain. (wan)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama