Pesan Sukiman untuk seluruh siswa MTs Negeri Lombok Timur - OPSINTB.com | News References -->

23/05/23

Pesan Sukiman untuk seluruh siswa MTs Negeri Lombok Timur

Pesan Sukiman untuk seluruh siswa MTs Negeri Lombok Timur

 
Pesan Sukiman untuk seluruh siswa MTs Negeri Lombok Timur

OPSINTB.com - MTs Negeri Lombok Timur gelar tasyakuran penamatan siswa pada Selasa (23/5/2023), di halaman sekolah setempat. Hadir Bupati Lombok Timur, HM Sukiman Azmy.

Dalam sambutannya, bupati mengapresiasi prestasi yang telah diraih madrasah tersebut hingga internasional. Karena itu ia menyampaikan terima kasih kepada para guru yang telah memberikan ilmu dan pengetahuan, serta mendampingi para siswa untuk meraih prestasi. Ia berharap 

"Semoga kualitas pendidikan kita meningkat dari waktu ke waktu," harap Bupati Sukiman.

Ia juga mengharapkan para siswa dapat melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Menurutnya pilihan para siswa bersekolah di MTsN sudah tepat, karena tidak hanya mengajarkan ilmu pengetahuan dunia tetapi juga membekali dengan ilmu agama, "Iman, ilmu, fisik, akhlak, ibadah. Di sinilah tempatnya," pesannya.

Selain berharap kepada para siswa, Bupati Sukiman juga berpesan agar para orang tua mendukung pendidikan anak-anaknya. Diingatkannya agar khawatir meninggalkan generasi yang lemah seperti termaktub dalam Surat An-Nisa ayat 9. Menurutnya memberikan pendidikan kepada anak merupakan upaya menghasilkan generasi soleh/solehah.

Dihadiri wali murid dan seluruh guru serta karyawan, tasyakuran tersebut diisi berbagai pertunjukan seni dan tari serta berbagai kebolehan siswa-siswi MTsN Lombok Timur. (red)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama