Sukiman akan sulap Dermaga Labuhan Haji jadi pelabuhan pariwisata - OPSINTB.com | News References -->

06/04/23

Sukiman akan sulap Dermaga Labuhan Haji jadi pelabuhan pariwisata

Sukiman akan sulap Dermaga Labuhan Haji jadi pelabuhan pariwisata

 
Sukiman akan sulap Dermaga Labuhan Haji jadi pelabuhan pariwisata

OPSINTB.com - Bupati Lombok Timur, HM Sukiman Azmy memutus kontrak PT Natura Samudera Lestari (PT NSL) mengelola pelabuhan atau dermaga Labuhan Haji. Merasa tidak melanggar kontrak perjanjian, manajemen PT NSL mengajukan gugatan ke Pengadilan Negeri (PN) Selong. 

Menangapi hal itu, Bupati Sukiman mengatakan, Dermaga Labuhan Haji akan dijadikan sebagai pelabuhan pariwisata. Ini menjadi salah satu alasan pihaknya tidak memperpanjang kontrak perjanjian PT NSL.

"Supaya tidak bias, nanti saya ungkapkan di sidang. Saya akan hadir langsung untuk menjelaskan di persidangan, latar belakang mengapa saya tidak melanjutkan kerjasama selama tiga tahun ini," tegas Sukiman, Kamis (6/4/2023).

"Yang jelas, ada lima hal mendasar, sehingga kerjasama tidak kita sambung," tambahnya.

Soal gugatan, baginya tjdak ada masalah karena itu hak PT NSL. Pihaknya pun menghormati hak perusahaan. Tapi hak pemerintah tidak melanjutkan kontrak perjanjian juga dimintanya untuk dihormati.

"Karena sama-sama menghormati, jadi bukti saling menghormati itu dengan kita disidang di Pengadilan," tegasnya.

Menurutnya, pelabuhan itu merupakan pelabuhan yang memiliki prospek, sehingga pihaknya akan menjadikan sebagai pelabuhan pariwisata. Nantinya, akan ada kapal pariwisata dan kapal cepat untuk angkutan penumpang dan pariwisata. Kapal pariwisata atau kapal cepat, dari Pelabuhan Labuhan Haji menuju Pelabuhan Sumbawa Barat, dari Labuhan Haji ke arah selatan seperti Pantai Pink dan lainnya, serta dari Labuhan Haji ke arah kiri menuju pantai Gili Kondo, Bidara dan sebagainya menggunakan Kapal Pinisi. 

"Pelabuhan Labuhan Haji itu objek rekreasi. Jadi pusat atau sentral industri pariwisata kelautan di Lombok Timur. Jika kapal milik PT NSL seperti itu masih bersandar, bagaimana mungkin akan ada daya tariknya. Jadi itu salah satu di antara alasan kami," lugasnya. 

Bicara kajian menjadikan pelabuhan itu sebagai pelabuhan pariwisata, sudah barang tentu kajian itu sudah dilakukan. "Sudah ada investor akan melabuhkan kapal untuk angkutan pariwisata dan kapal pinisi-nya," pungkas Sukiman. (red)

Download E-Koran Opsi NTB


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama