Arif Munandar petani kurma di KLU, sebiji kurma harga Rp 20 ribu - OPSINTB.com | News References -->

18/08/22

Arif Munandar petani kurma di KLU, sebiji kurma harga Rp 20 ribu

Arif Munandar petani kurma di KLU, sebiji kurma harga Rp 20 ribu

 
Arif Munandar petani kurma di KLU, sebiji kurma harga Rp 20 ribu

OPSINTB.com - Arif Munandar berhasil menanam dan mengembangkan pohon kurma di Kabupaten Lombok Utara (KLU). Ia mengakui membutuhkan waktu lama untuk belajar dan mencoba mengembangkan tanaman kurma di NTB.

Dan kegigihannya berbuah manis. Pemilik kebun kurma seluas lima hektar ini rencananya akan memanen induk pohon kurma yang tumbuh sejak tiga tahun lalu dengan jumlah tandan buah yang terbilang ranum.

"Baru ada satu pohon yang akan dipanen dan ini termasuk berkualitas karena sebiji buah kurma bisa seharga Rp 20 ribu," jelas Arif kepada Gubernur NTB, Rabu (17/8/2022) di pendopo gubernur.

Dia berharap petani lainnya bisa mengembangkan kurma dengan ilmu yang tepat agar nantinya perkebunan kurma bisa terwujud di NTB. 

Senada dengan Arif, Gubernur NTB H Zulkieflimansyah berharap petani bisa mulai mengembangkan komoditas kurma.

"Pohon kurma sudah mulai ditanam dan berbuah di NTB.  Harapannya makin banyak petani yang melirik pohon kurma untuk dikembangkan sebagai komoditas," ujar gubernur menerima petani dan pengusaha kurma asal KLU.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan NTB, H Fathul Gani mengatakan, buah kurma merupakan komoditas kompetitif yang tak semua tempat bisa mengembangkannya. 

"Nah Pak Gub tertarik karena di NTB ternyata pohon kurma bisa berbuah dengan baik tidak hanya tumbuh," ungkapnya. 

Setelah memetakan daerah yang cocok dengan tanaman kurma, pihaknya akan mulai mengembangkan kurma di KLU dan Samota, Sumbawa agar komoditas ini bisa menjadikan NTB sentra buah kurma wilayah Timur maupun penunjang wisata agro di masa depan. (red)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama