OPSINTB.com - Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lombok Tengah, H Lalu Ahmad Rumiawan, mangkat pada Kamis (15/5/2025) sekitar pukul 04.00 WITA. Politikus Partai Golkar itu berpulang pada usia 55 tahun.
Kabar duka ini dibenarkan oleh Wakil Ketua III DPRD Lombok Tengah, Uhibbissa'adi. ''Nggih, betul (beliau meninggal),'' ujar Uhibbissa'adi sebagaimana keterangan ini diambil dari postingan akun Facebook Diskominfo Lombok Tengah.
Diskominfo Lombok Tengah memperkenankan opsintb.com mengutip keterangan tersebut.
Rumiawan yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Lombok Tengah, dikabarkan meninggal akibat kecelakaan lalu lintas.
"Beliau mengalami kecelakaan tadi pagi. Lokasi pastinya belum kami dapatkan, namun informasinya sekitar wilayah Boak, Kecamatan Batukliang," kata Uhibbissa'adi, rekan kerja almarhum dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Hingga Kamis pagi, jenazah almarhum disemayamkan di rumah duka untuk selanjutnya dimakamkan hari ini pada pukul 3.30 WITA.
''Dimakamkan pukul 3.30 WITA,'' ujar Sekretaris Dewan Lombok Tengah, Suhadi Kana.
Sementara itu, Satlantas Polres Lombok Tengah belum mengetahui kronologi kejadian. Namun, polisi menyatakan TKP berada di jalan umum Dusun Batu Lajang, Desa Presak, Kecamatan Kopang.
Kendaraan roda empat jenis Honda CRV berplat DR 1880 TA meluncur dari arah barat ke timur. Di TKP, mobil tersebut menabrak sebuah pohon yang ada di kanan jalan (selatan).
''Akibat kejadian itu Saudara Lalu Ahmad Rumiawan meninggal dunia di lokasi,'' demikian Kasatlantas Polres Lombok Tengah, AKP Puteh Rinaldi menerangkan. (wan)
follow OPSINTB.com | News References dan dapatkan update informasi kami di twitter
Follow OPSINTB.com | News References dan dapatkan update informasi kami di Instagram
follow Instagram Kami