OPSINTB.com - Bupati Lombok Timur (Lotim), HM Sukiman Azmy melepas kontingen Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lotim yang akan bertanding pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Kota Malang, Provinsi Jawa Timur (Jatim), bertempat di pendopo bupati pada Jumat malam (18/11/2022).
Pada kesempatan itu bupati berpesan kepada 16 atlet PWI Lotim agar menjaga kesehatan dan sportivitas dalam bertanding. Bupati berharap atlet-atlet yang berasal dari Lotim, sekaligus mewakili NTB pada umumnya dapat meraih juara dan mengharumkan nama daerah.
"Kepada atlet PWI Lotim semoga dapat membawa pulang medali, meraih juara pada Porwanas 2022 yang diselenggarakan di Kota Malang, Jawa Timur," pesannya.
Pelaksanaan Porwanas ke-13 tahun 2022 di Kota Malang sendiri, akan dilaksanakan dari tanggal 20 sampai 26 November 2022. Adapun PWI Lotim mengirim 16 atlet terbaiknya untuk mengikuti sejumah cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkaan, diantaranya bulu tangkis, tenis meja, tenis lapangan, sepak bola dan futsal.
Ketua PWI Lotim, Ratna Dewi, berharap supaya atlet PWI yang dikirim dapat menjaga kesehatan dan meraih prestasi pada multi event tiga tahunan ini. Terutama dapat mengharumkan nama Lotim pada khususnya dan NTB pada umumnya. Namun pada prinsipnya, ajang Porwanas ini merupakan ajang silaturrahim wartawan se-Indonesia.
Pada kesempatan ini, Ratna Dewi juga menyinggung keberhasilan pada Porwanas ke-12 tahun 2016 di Bandung, dimana pada saat itu atlet PWI Lotim berhasil menyumbang dua medali pada cabor bulu tangkis dan tenis lapangan.
"Saya berharap prestasi ini bisa kita pertahankan sebagaimana hajatan bupati, paling tidak dapat menambah perolehan medali pada Porwanas 2022 di Kota Malang," harapnya.
Di tempat yang sama, bupati juga melepas jamaah umrah sebanyak 40 orang berasal dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Dinas Kesehatan (Dikes), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud), Kesbangpoldagri, serta perwakilan wartawan. Jamaah umrah ini dibiayai oleh Pemda Lotim atas prestasi dan dedikasinya untuk kemajuan Kabupaten Lotim.
Bupati meminta kepada jemaah umrah untuk mendoakan Kabupaten Lotim agar tetap aman dan sejahtera. Mengingat pada penghujung tahun 2022, kata bupati, terjadi beberapa musibah bencana alam yang mengancam keamanan dan keselamatan masyarakat.
"Saya berpesan kepada jemaah umrah untuk mendoakan daerah kita ini agar tetap aman. Kita ketahui beberapa hari belakangan ini terjadi bencana longsor dan lain sebagainya," tegasnya. (yan)
follow OPSINTB.com | News References dan dapatkan update informasi kami di twitter
Follow OPSINTB.com | News References dan dapatkan update informasi kami di Instagram
follow Instagram Kami