Camat Pujut : Jangan salah kaprah memaknai arti desa penyangga - OPSINTB.com | News References -->

05/03/22

Camat Pujut : Jangan salah kaprah memaknai arti desa penyangga

Camat Pujut : Jangan salah kaprah memaknai arti desa penyangga

 
Camat Pujut : Jangan salah kaprah memaknai arti desa penyangga

OPSINTB.com - Camat Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi NTB Lalu Sungkul berharap masyarakat tidak salah kaprah memaknai arti 'desa penyangga'.

Selama ini, kata Sungkul, banyak masyarakat yang berspekulasi bahwa desa penyangga adalah desa yang banyak menerima sumbangan atau bantuan dari pemerintah.

Dia menjelaskan desa penyangga adalah daerah yang wilayahnya bersinggungan langsung dengan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang sudah ditetapkan pemerintah seperti Mandalika.

"Misalnya wilayahnya bersinggungan langsung dengan Kawasan Mandalika,'' kata Sungkul pada opsintb.com, Jumat (4/3/2022).

Lebih lanjut, ia menjelaskan pada hakikatnya jika memaknai secara tata ruang, desa penyangga itu harus zero Koefisien Dasar Bangunan (KDB). Artinya daerah atau desa penyangga tersebut kawasannya tidak boleh dilakukan pembangunan secara berlebihan.

''Jadi zona-zona yang langsung menghantam kawasan itu tidak boleh dibangun secara berlebihan. Harus natural,'' jelasnya.

Namun, kata dia, sayangnya pemerintah belum memPerdakan hal itu karena menyangkut hajat hidup masyarakat. Ia juga menegaskan desa penyangga harus mampu menopang desa-desa yang ada di bawahnya.

Selain itu, Sungkul mengaku banyak desa di wilayahnya ingin menjadi desa penyangga. Tetapi, Sungkul menyebut ada aturan main yang harus dijalankan jika ingin menjadi desa penyangga. Misalnya harus mampu menekan volume sampah yang ada di desa atau mampu menekan angka kriminalitas di desa tersebut.

''Semua desa ingin jadi desa penyangga atau desa pariwisata. Tapi, tidak semudah itu, ada aturan main yang harus dijalankan,'' ungkap Lalu Sungkul. (wan)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama