Pensiunan TNI di Lombok Timur ditemukan meninggal di kos-kosan - OPSINTB.com | News References

24/04/25

Pensiunan TNI di Lombok Timur ditemukan meninggal di kos-kosan

Pensiunan TNI di Lombok Timur ditemukan meninggal di kos-kosan

 
Penemuan mauat di lombok timur

OPSINTB.com - Warga Desa Pringgabaya digegerkan dengan penemuan mayat seorang pensiunan TNI di kos-kosan milik Bayu, di Kampung Sandubaya, Desa Pringgabaya, Kecamatan Pringgabaya, Lombok Timur, pada Kamis (23/4/2025) sekitar pukul 07.00 Wita.


Humas Polres Lombok Timur AKP Nikolas Osman mengamini kejadian tersebut. Mayat tersebut berjenis kelamin laki-laki yang merupakan pensiunan TNI. 


"Identitas korban, Jhonli Heltikojongan (60) pensiunan TNI asal Labuhan Lombok," ucap Nikolas, Kamis (24/04/2025).


Nikolas menceritakan, kejadiannya pada hari Kamis 23 April 2025 kemarin. Bayu, salah seorang warga setempat mencium bau di sekitar kos-kosan. 


Bayu, lanjutnya, langsung mencari sumber aroma tersebut, tetapi tidak ditemukan. Kemudian, saksi mengintip melalui jendela dan melihat kawanan lalat keluar disertai bau yang tak sedap.


Kemudian saksi melaporkan ke Kadus Sandubaya Timur dan melaporkan kejadian penemuan mayat tersebut ke Polmas Labuhan Lombok.


Setelah mendapat laporan, Polmas setempat datang dan mendobrak pintu kos-kosan tersebut. Dan menemukan mayat laki laki sudah terbujur kaku.


"Diperkirakan meninggal 2 atau sampai 3 hari," terangnya.


Sementara itu pada kesempatan pertama, BKTM Labuhan Lombok langsung berkoordinasi dengan Kapolsek Pringgabaya, Kanit Intel polsek Pringgabaya, Kanit Reskrim Polsek Pringgabaya, dan Unit INAFIS Polres Lombok Timur, guna penanganan lebih lanjut.


"Jenazah masih di Puskesmas Labuhan Lombok untuk pemeriksaan lebih lanjut," tutupnya. (zaa)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama