Di momen kemerdekaan, PSP2M NTB gelar diskusi kebangsaan - OPSINTB.com | News References -->

22/08/20

Di momen kemerdekaan, PSP2M NTB gelar diskusi kebangsaan

Di momen kemerdekaan, PSP2M NTB gelar diskusi kebangsaan

Di momen kemerdekaan, PSP2M NTB gelar diskusi kebangsaan

OPSINTB.com - Pusat Studi Pengembangan dan Pengkajian Masyarakat (PSP2M) NTB menggelar kegiatan diskusi kebangsaan di Lesehan Arbi, Desa Rempung, Kecamatan Pringgasela, Lombok Timur, Sabtu 22/8/2020.

Diskusi yang mengusung tema "Penguatan Rasa Nasionalisme dan Patriotisme Kebangsaan Melalui Hari Kemerdekaan RI" itu dibuka langsung Kepala Badan Kesatuan Bangsa Politik Dalam Negeri (Kesbangpoldagri) Lotim, M Isa. Dan dihadiri 30 orang peserta dari FPI Lotim, Laskar Mujahidin, mahasiswa, akademisi, dan bebebrapa perwakilan aktivis.

Sementara pemateri berasal dari Sekban Kesbangpoldagri Lotim Zaitul Akmal, Tokoh FPI Lotim Eko Rahardi, dan Ketua DPD JAMAN NTB Andra Ashadi.

Dalam sambutannya, M Isa mengatakan, kegiatan diskusi kebangsaan ini sangat bagus dalam menumbuhkembangkan rasa nasionalisme dan patriotisme di kalangan masyarakat.

"Sudah kewajiban kita sebagai warga negara Indonesia untuk meningkatkan jiwa nasionalisme dan patriotisme dengan mengambil moment peringatan 17 Agustus yang merupakan hari kemerdekaan RI," tegas Isa.

Menurut mantan Kepala Badan Kepegawaian Sumber Daya Manusia (BKSDM) Lombok Timur itu, saat ini sudah mulai terjadi ‎dekradasi bangsa dengan mulai berkurangnya nilai nasionalisme terhadap bangsa dan negara.

"Mak tentunya menjadi tugas kita untuk terus menjunjung semangat nasionalisme agar tidak pudar dengan ‎terus semangatkan jiwa nasionalisme yang sudah tertanam sejak dulu," pungkas Isa.

"Meskipun kita berasal dari berbagai elemen yang berbeda tapi satu jiwa sebagai warga negara yang cinta NKRI," lanjutnya.

Sementara Sekretaris PSP2M NTB, Yul Alfian Hadi dalam laporannya mengatakan, kegiatan diskusi kebangsaan ini bertujuan untuk tetap menguatkan rasa nasionalisme dan patriotisme dikalangan anak bangsa.

"Karena semua kita memiliki tugas yang sama untuk tetap menjaga NKRI ini dengan setulus hati," tegasnya.

Dan, setelah dilakukan pembukaan, diskusi dilanjutkan dengan tiga pemateri menyampaikan paparannya. Setelah itu dilanjutkan dengan kegiatan diskusi sesuai dengan tema diskusi yang telah ada. (yan)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama